Friday, July 14, 2023

Viral Pengguna DANA Curhat Akun Kebobolan Duit Jutaan Ludes, Eh Ternyata Teledor | Viral Pengguna DANA Curhat Akun Kebobolan Duit Jutaan Ludes, Eh Ternyata Teledor

  PT Rifan Financindo  - Viral di media sosial TikTok seorang wanita curhat akun DANA milik kakaknya kebobolan akibat teledor. Karena kejadian ini, duit jutaan rupiah pun ludes.

Pengalaman ini diceritakan oleh akun @ayanii_. Cerita ini bersumber dari pengalaman yang dialami oleh kakaknya. Hal ini bermula dari aplikasi Dana yang mengalami trouble. Akhirnya, kakaknya memutuskan untuk mengadukan kondisi ini lewat Customer Service (CS) DANA via Instagram.

"Aku gatau ini kakaku chat siapa. Kok pengguna ig tapi custumer_servis. Ini kakaku isi nama+no.Hp," kata @ayanii_ lewat unggahan tersebut, dikutip Jumat (14/7/2023). Sebagai informasi, detikcom sudah mendapat izin pemilik akun untuk mengutip unggahannya.

Dari sana, kakaknya pun dihubungi oleh sebuah nomor WhatsApp yang mengaku akan membantu menyelesaikan masalah ini. Akun tersebut pun memberikan sebuah link aplikasi. Sang kakak pun diminta mendownload aplikasi tersebut. Adapun sebelumnya memang aplikasi DANA telah dihapus oleh sang kakak.

Setelah download aplikasi itu, akun DANA pun sudah bisa dibuka kembali. Namun sayangnya, uang jutaan yang ada dalam saldo tiba-tiba ludes hingga Rp 0. Ketika dicek riwayatnya, ternyata saldo tersebut ditransfer ke rekening orang lain.

"Waktu menghubungi ini lagi, dia dibilangi kalau apk kakaku mungkin lagi error. Jadi dialihkan aja pencairan diganti ke ATM. Karena udah curiga, akhirnya semua uang di ATM diamankan dulu. Katanya nih apk tanya, 'uang di ATM ada berapa?'. Dijawab kakaku Rp 2 juta padahal cuma sisa Rp 2 ribu di ATM," ujarnya.

Pada kala itu, komunikasi juga dilakukannya dengan CS via aplikasi 'DANA' yang baru diunduhnya itu. Lewat chat aplikasi tersebut, ia diminta mengirim sejumlah data diri mulai dari alamat lengkap hingga foto KTP. Sang kakak curiga, duit di ATM-nya juga diincar dan dirinya akan didaftarkan ke pinjol.

"Kok aneh banget minta ini itu. Dan juga foto KTP sama sekalian waktu kakakku pegang KTP, tgl lahir, dan lain-lain. Pokoknya udah kayak mau pinjol. Karena curiga lagi, akhirnya kakakku tak suruh berhenti nggak usah lanjutin," katanya.

Namun keanehan tak berhenti sampai di situ. Setelah memutuskan untuk berhenti mengontak, justru nomor-nomor asing mulai bermunculan dan mengontak sang kakak untuk menawarkan bantuan. Bahkan, sang kakak sampai diganggu via telepon.

"Kakaku trauma karena habis kehilangan uang tadi. Jadi setiap ada yang chat/telefon langsung diblokir," ujarnya.

Akun @ayanii_ mengaku, saat ini pihaknya telah melapor kepada pihak DANA. Pihak dompet digital itu pun meminta pihaknya untuk menindaklanjuti kejadian ini ke pihak kepolisian. Hal ini dilakukan agar pihaknya dapat mengklaim dana protection dari DANA.

"Tapi juga uangnya nggak mungkin balik kan :). Jadi kakaku udah berusaha ikhlas buat uang yang hilang tersebut :)," pungkasnya.

Cerita ini mulai diunggah @ayanii_ pada hari Kamis kemarin dalam bentuk beberapa postingan. Salah satu postingannya pun viral dan telah disaksikan lebih dari 962 ribu kali dan disukai sebanyak 61 ribu akun.





Sumber : finance.detik


 PT Rifan Financindo

No comments:

Post a Comment

Jumlah Uang Beredar Naik Jadi Rp 8.721,9 T Berkat Penyaluran Kredit Moncer

Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar pada Januari 2024 mengalami pertumbuhan. Uang beredar mengalami pertumbuhan, salah satunya ditopan...